Fight Club (1999)

url
Genre: Drama, Misteri, Aksi
Durasi: 139 Menit
Rate (MPAA): R
Bahasa: Inggris
Sutradara: David Fincher
Penulis: Chuck Palahniuk, Jim Uhls
Bintang: Edward Norton, Brad Pitt, Helena Bonham Carter, Jared Leto


“When you have insomnia, you’re never really asleep… and you’re never really awake.”
— The Narrator

Seorang pegawai kantoran, kita sebut saja si Narator (Norton), yang mempunyai masalah dengan tidurnya atau bisa dikenal dengan nama Insomnia, mendapat saran dari dokter untuk mengunjungi kelompok pendukung laki-laki yang terkena kanker testis untuk berbagi cerita agar lebih rileks dan bisa tidur dengan tenang. Ternyata saran dari si dokter tersebut sukses membuat si Narator tidur dengan nyenyak. Si Narator ini pun malah menjadi ketagihan untuk mengikuti pertemuan dari kelompok-kelompok lain seperti contohnya kelompok pengidap TBC, kelompok alkoholik, dll. (Nama dari si Narator ini berubah-ubah, makanya kita sebut aja karakter ini ‘si Narator). Tetapi semua berubah ketika seorang gadis bernama Marla Singer (Bonham Carter) yang juga seperti si Narator, ikut dalam hampir semua pertemuan kelompok-kelompok tersebut. Si Narator merasa terganggu atas kehadiran gadis ini disetiap perkumpulan, dan lagi-lagi si Narator tidak bisa tidur.
          Pada suatu hari, apartemen si Narator meledak (ceritanya gitu, jadi ya terima aja dulu ya :D). Bingung harus kemana, si Narator pun ingat, dia kenal seorang sales sabun mandi nan nyentrik yang ditemuinya di pesawat bernama Tyler Durden (Pitt) dan meminta bantuannya agar dia bisa tinggal beberapa saat dengan Tyler. Sebelum mereka pulang ke rumah, Tyler meminta si Narator agar dia memukul Tyler sekeras-kerasnya, dan sebaliknya. Yup, akhirnya mereka pukul-pukulan…… akan tetapi suatu perasaan yang berbeda dirasakan oleh si Narator saat mereka berkelahi, yang membuat mereka malah ketagihan untuk berkelahi di belakang sebuah bar. Pada akhirnya aksi “Fight for Fun” tersebut disaksikan oleh banyak orang dan banyak pula yang tertarik untuk ikut berkelahi one-on-one. Dan dari sinilah Tyler membuat sebuah kelompok berkelahi atau ‘Fight Club’ dengan syarat utama yang simpel: “you do not talk about Fight Club”.
          Akan tetapi, klub yang diketuai oleh Tyler ini mulai membuat kekacauan di kota dengan mengatasnamakan Project Mayhem. Disaat seperti ini pula Tyler menghilang. Sebenarnya apa tujuan dari Fight Club/Project Mayhem?? Kemana Tyler pergi?? bisakah si Narator tidur nyenyak lagi (eh?) ??
          Buat saya, ini film yang membuat saya kenal dengan nama David Fincher, dan pada akhirnya memutuskan untuk menonton karya-karyanya (Se7en, Gone Girl, The Social Network, dll). Kalo kalian yang udah pernah nonton film-filmnya mas Fincher ini pasti udah ga asing lagi dengan gaya penyutradaraannya: gelap dan penuh misteri. Film ini keren banget, apalagi buat kalian yang suka dengan plot twist, jujur saya sampe geleng-geleng kepala pas nonton adegan-adegan akhirnya (antara telmi dan ga terima diboongin sama pelm -__-). Dan juga Edward Norton, penampilan aktor underrated ini layak diacungi jempol. Yah, selain mas Leo DiCaprio, saya juga sebenernya mendukung penuh agar Norton dapet Oscar juga. — (R.A.)

Overall Rating: 8.5/10

1 Comments

Tinggalkan komentar